Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menaikan Subscriber dan Jam Tayang Youtube


sumber photo by: Pixabay.com

Salah satu sosial media terbesar saat ini yang masih ramai di kunjungi ialah Youtube. Kenapa tidak? Sosial media ini terbukti menempati urutan nomor 1 sosial media di Indonesia. Hal ini karena kemudahan yang di dapatkan dari akses Youtube, semua berita, informasi, tutorial dan sebagainya hanya terangkum dalam satu video. Jika dibandingkan dengan website yang hanya menawarkan tulisan maupun gambar, Youtube menawarkan suara dan gambar sekaligus, tanpa perlu repot-repot dan hanya bersantai pengunjung akan mengetahui apa yang mereka inginkan.

Keunggulan sosial media ini membuat banyak orang yang mulai berkecimpung di dunia peryoutubean untuk menarik para pelanggan. Bagi kalian yang baru pertama membuat chanel Youtube, pasti akan merasa kesulitan untuk meraih pengunjung. Untuk itu perlu adanya beberapa hal yang perlu di perhatikan oleh para youtuber agar chanelnya ramai di kunjungi.


Baca Juga: Cara Mudah Membuat Channel Youtube Baru Dengan Nama Custom


Berikut adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan.

1.     Konsistensi

Kekonsistensian konten merupakan hal yang perlu di perhatikan ketika membuat konten. Kekonsistensian ini mencakup jenis konten yang akan di publikasikan sampai kepada tanggal pempublikasian konten. Jika kalian menguploud setiap hari Minggu, maka pertahankan untuk setiap minggu memposting konten dan juga perlu untuk diperhatikan jam uploud.

2.     Karakter

Hal penting yang perlu diketahui kembali adalah karakter konten kalian yang berbeda dari konten orang lain. Semisalnya saja kalian membuat konten tentang vlog. Pastikan kalian memiliki keunggulan tersendiri atau ciri khas tersendiri yang tidak dimiliki oleh vloger lain. Sehingga hal ini dapat membuat konten adan diminati oleh orang lain karena memberikan karakter, ciri khas dan nuansa yang berbeda.

3.     Mudah di temukan

Hal yang cukup penting lagi adalah bagaimana membuat konten kalian mudah ditemukan oleh orang lain di mesin pencarian. Semakin sering konten kalian muncul, maka akan membuat kecenderungan bahwa konten anda akan dilihat oleh orang lain dan membuat chanel kalian ramai. Untuk itu hal yang perlu dierhatikan adalah membuat judul yang tepat yang cenderung orang lain cari. Untuk itu saya menyarankan untuk kalian membuat kata kunci agar konten kalian mudah ditemukan. Kalian dapat mengunakan beberapa website seperti Key Word Tool dan beberapa website lainnya.

  


4.     Kesan pengunjung

Ketika melihat sebuah konten, pengunjung biasanya memperhatikan setidaknya 15-30 detik pertama. Jika konten yang mereka lihat menarik, maka mereka akan mereruskannya untuk melihatnya, namun jika tidak, mereka akan langsung pindak ke konten lain. Untuk itu, pastikan menit pertama dari konten anda adalah benar-benar menarik.

5.     Interaksi

Interaksi dengan pengunjung adalah hal yang cukup penting. Karena ketika pengunjung merasa diperlaukan secara ramah, maka mereka akan sering untuk berkunjung ke chanel kalian dan akan menjadi pelanggan tetap anda. Untuk itu, meminta saran dan sebagainya adalah hal yang penting yang perlu dilakukan seorang youtuber. Terlebih lagi jika kalian dapat meyakinkan mereka atas keunggulan konten kalian dan dapat membuat mereka mau untuk membagikan konten kita kepada orang lain.

sekian informasi dan tips yang dapat kami bagian semoga bermanfaat bagi kita semua. Terimaksih.


Joko Prasetyo
Joko Prasetyo Pendiri dan Admin pikirankristen.com

Posting Komentar untuk "Cara Menaikan Subscriber dan Jam Tayang Youtube "